Awal Oktober, Presiden Joko Widodo Bakal Kunjungi Malut


AKSENEWS.COM, SOFIFI – Gubernur Maluku Utara KH. Abdul Gani Kasuba menyatakan bawa awal pekan Oktober mendatang Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo direncanakan bakal datang ke Maluku Utara.

Meski begitu, orang nomor 1 di Maluku Utara belum menyebutkan kepastian kedatangan orang nomor 1 di Indonesia dalam rangka apa? di Maluku Utara.

“Presiden rencana kalau tidak itu di tanggal 7 Oktober akan datang di Maluku Utara, “ujar Abdul Gani Kasuba usai melakukan pertemuan dengan Ketua Dewan Hakim STQN Ke XXVI, Prof. Dr. Haji Said Agil Husin Al Munawar dan hajah Maria Ulfah, bertempat di Sekertariat STQN ke XXIV di Sofifi, Kamis (30/9/21).

Ia menambahkan, kedatangan mantan Menteri Agama Indonesia tahun 2001 sampai 2004 dalam rangka memantau kesiapan panitia STQN di Maluku Utara.

Selain itu, sebelum melakukan rapat Gubernur bersama Ketua Dewan Hakim STQN dan hajah Maria Ulfah telah berama-sama memantau pembangunan mesjid Raya Sofifi.

Sebagaimana diketahui, Mesjid Raya Sofifi yang diberi nama Shaful Khairat oleh Gubernur Maluku Utara dua periode ini akan dijadikan sebagai venue utama pembukaan kegiatan sekaligus penutupan kegiatan STQN ke XXVI yang akan berlangsung 14 – 22 Oktober 2021 di Ibukota Provinsi Malut di Sofifi. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *