AKSESNEWS.COM, HALBAR – Pembersihan permukiman pascabanjir dilakukan di Desa Taboso, Kecamatan Jailolo, Selasa (13/1). Personel Polri bersama warga membersihkan lumpur dan sampah dari rumah-rumah terdampak serta membuka saluran air dan gorong-gorong yang tersumbat.
Kabid Humas Polda Malut, Kombes Pol. Wahyu Istanto Bram W., menyampaikan kegiatan tersebut difokuskan pada pemulihan lingkungan dan pencegahan genangan susulan akibat drainase yang tidak berfungsi.
“Langkah ini dilakukan agar lingkungan kembali bersih dan aman, sekaligus untuk mencegah potensi penyakit pascabanjir,” ujarnya.

Selain rumah warga, pembersihan juga menyasar fasilitas umum dan akses lingkungan. Personel Polri turut mendukung penyaluran bantuan kemanusiaan selama masa transisi pemulihan pascabencana.
Upaya tersebut dilakukan untuk mempercepat pemulihan aktivitas warga terdampak banjir. (red)



















Discussion about this post