AKSESNEWS.COM, TIDORE – Ketua DPD PDI-Perjuangan Provinsi Maluku Utara, Muhammad Sinen dan Ketua Bidang Kehormatan, DPC PDI Perjuangan Tidore, Capt. H. Ali Ibrahim, bersama pengurus DPC PDI- Perjuangan Kota Tidore Kepulauan bersama calon anggota DPRD Kota Tidore kepulauan menggelar dor tu dor sekaligus bagi-bagi telur kepada masyarakat Kota Tidore Kepulauan.
Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Maluku Utara Muhammad Sinen mengatakan, untuk dor tu dor bagi-bagi telur kepada warga masyarakat ini merupakan kegiatan secara keseluruhan yang di mulai dari pusat sampai ke daerah secara serentak. Hari ini PDI Perjuangan mulai dari DPP sampai ke tingkat DPC di seluruh Indonesia melakukan kegiatan yang sama.
“Jadi tujuan kegiatan bagi-bagi telur rebus ini tujuanya untuk membantu masyarakat dalam hal kesehatan, kemudian menamba gizi agar program dari PDI Perjuangan menekan angka stanting ini bisa terealisasi dengan bantuan sekalipun tidak selamanya, tetapi PDI Perjuangan ini punya program khusus bagaimana untuk menekan angka stanting tadi,” ucapnya, Sabtu 30 Desember 2023.
“Untuk telur yang di bagi tadi sekitar 5000 butir, yang kami bagikan. Kegiatan ini untuk di Maluku Utara kita fokuskan di Kota Tidore Kepulauan. Selain bagi-bagi telur nantinya ada juga program -program lanjutan, bukan lagi telur rebus tetapi nanti dilihat kebutuhan masyarakat. Yang paling penting nanti kita akan bergeser kesitu dengan tujuannya PDI Perjuangan berbagi untuk masyarakat atau membantu ekonomi masyarakat,” ujarnya.
Ketika sentil soal stunting Wakil Walikota dua periode itu menyatakan, untuk angka penurunan stunting di Kota Tidore Kepulauan hingga Desember 2023 ini berdasarakan hasil dari Dinas kesehatan itu sudah menurun dari angka sebelumnya.” tutupnya.(HMS/NT)