Sekda: Kedisiplinan ASN Untuk Mengikuti Apel Pagi Sudah Mulai Nampak

Tidore219 views

AKSESNEWS.COM, TIDORE – Upaya peningkatan Disiplin ASN Kota Tidore Kepulauan melalui Inspeksi Mendadak (Sidak) pada setiap OPD yang dilakukan oleh Sekretaris Daerah Ismail Dukomalamo beserta Para Asisten Sekda dan Staf Ahli Walikota dua pekan terakhir ini, mulai menampakkan hasil.

Pasalnya, pada minggu kedua pelaksanaan sidak, Sekretaris Daerah beserta Para Asisten Sekda dan Staf Ahli Walikota, mendapati tingkat disiplin ASN untuk mengikuti apel pagi tepat waktu pukul 07.30 Wit mulai meningkat. Hal ini didapati pada beberapa OPD saat melakukan sidak, Rabu (7/2/2024).

Sekretaris Daerah Ismail Dukomalamo saat melakukan sidak dan memimpin apel pagi pada Dinas Pendapatan Daerah Kota Tidore Kepulauan, mengapresiasi kehadiran ASN dan Tenaga Honorer yang cukup banyak hadir tepat waktu dan mengikuti apel pagi.
“Saya senang hari ini melihat kehadiran ASN dan Tenaga Honorer yang mengikuti Apel Pagi pada Dinas Pendapatan Daerah, berbeda dengan beberapa OPD yang saya temui pada sidak sebelumnya, ini perlu dipertahankan, kalaupun masih ada satu dua orang yang malas, tetap dibina dan diingatkan,” Tutur Ismail.

Ismail menambahkan, ASN Dinas Pendapatan Daerah pada sidak-sidak sebelumnya juga banyak yang mengikuti apel, ini artinya kehadiran mengikuti apel pagi sudah menjadi budaya di Dinas Pendapatan Daerah, maka harus dipertahankan.

“Saya mengapresiasi kehadiran ASN pada Dinas Pendapatan Daerah yang telah mengikuti apel pagi, selain itu kinerja Dinas Pendapatan Daerah juga sangat bagus terkait PAD, khususnya dari sektor pajak, sangat luar biasa, jadi contoh bagi OPD lain, maka ini harus dipertahankan atau bahkan ditingkatkan lagi,” Imbuh Ismail.

Pada pelaksanaan sidak ini, Sekretaris Daerah Ismail Dukomalamo mendapati ASN yang mengikuti apel pagi pada Dinas Pendapatan Daerah sebanyak 22 orang dari total 33 ASN, 8 orang sedang melakukan dinas luar, 1 orang Izin, dan 2 lainnya tanpa keterangan.

Di kesempatan yang sama, Asisten Bidang Administrasi Umum, Yakub Husain saat melakukan sidak dan memimpin apel pagi pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mendapati ASN yang mengikuti apel pagi sebanyak 21 dari total 26 ASN, 3 orang sedang melakukan dinas luar, 1 orang Izin, 1 lainnya tanpa keterangan.

Staf Ahli Walikota Bidang Kemasyarakatan dan SDM Abd. Rasid A.W. Umar saat melakukan sidak dan memimpin apel pagi pada Dinas Kominfo, Persandian dan Statistik mendapati ASN yang mengikuti apel pagi sebanyak 15 dari total 23 ASN, 7 orang sedang melakukan Dinas Luar dan 1 orang izin.

Asisten Sekda Bidang Perekonomian dan Pembangunan Taher Husain saat melakukan sidak dan memimpin apel pagi pada Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Tidore Kepulauan, mendapati ASN yang mengikuti apel pagi sebanyak 15 dari total 38 ASN, 8 orang sedang melakukan dinas luar dan 15 lainnya tanpa keterangan.

Staf Ahli Walikota Bidang Ekonomi Pembangunan dan Keuangan Abdul Hakim Adjam saat melakukan sidak dan memimpin apel pagi pada Satpol PP Kota Tidore Kepulauan mendapati jumlah ASN yang mengikuti apel pagi sebanyak 17 dari total 38 ASN, 3 orang sedang melakukan dinas luar dan 18 lainnya tanpa keterangan
Staf Ahli Walikota Bidang Hukum, Politik dan Pemerintahan Marjan Djumati saat melakukan sidak dan memimpin apel pagi pada Kantor Kecamatan Tidore Utara mendapati ASN yang mengikuti apel pagi sebanyak 15 orang dari total 17 ASN, 1 orang sedang melakukan dinas luar dan 1 orang Izin.

Sementara Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra Syofyan Saraha saat melakukan sidak dan memimpin apel pagi pada Inspektorat Daerah Kota Tidore Kepulauan, mendapati jumlah ASN yang mengikuti apel pagi sebanyak 3 orang dari total 35 ASN, 30 orang sedang melakukan dinas luar, dan 2 lainnya tanpa keterangan.

Untuk 30 ASN pada Inspektorat Daerah yang melakukan dinas luar dalam rangka pelaksanaan kegiatan Workshop Sistem Pengendalian Internal Pemerintah (SPIP) Terintegrasi Tahun 2024, yang diselenggarakan oleh Inspektorat Daerah Kota Tidore Kepulauan di Muara Hotel Ternate, berlangsung selama 3 hari mulai tanggal 5-7 Februari 2024.(hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *