Abner: Orang Sanger Punya Harga Diri, Pilih Pemimpin Yang Tidak Menjelek-Jelekkan Orang lain

Tidore41 views

AKSESNEWS.COM, TIDORE – Mulutmu adalah harimaumu, demikian pepatah singkat yang patut disematkan kepada Calon Walikota Tidore Kepulauan nomor urut 2, Syamsul Rizal Hasdi.

Bagaimana tidak, pernyataan Syamsul Rizal yang dianggap menghina warga sanger, saat melakukan silaturrahim di Kelurahan Mareku, Kecamatan Tidore Utara, pada tahun 2022 lalu, kini telah menuai luka yang cukup mendalam di hati warga sanger.

Untuk itu, menyambut hari pencoblosan pada tanggal 27 November 2024 mendatang, Warga Sanger berkomitmen menolak Syamsul Rizal sebagai pemimpin di Kota Tidore. Pasalnya, mereka tak ingin Kota tidore dipimpin oleh sosok yang telah menghina suku tertentu.

“Orang sanger punya harga diri, orang sanger bukan orang kotor sebagaimana yang dia bilang. Olehnya itu, pada tanggal 27 nanti, orang sanger tidak akan memilih orang itu (Samsul Rizal), karena dia bukan tipe pemimpin,” ungkap salah satu tokoh berdarah sanger, Abner Bermula, saat menyampaikan orasi politik di Desa Galala, Kecamatan Oba Utara, Rabu, (16/10/24).

Abner yang dipercayakan sebagai salah satu pembicara dalam kampanye terbatas Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota nomor urut 1, Muhammad Sinen dan Ahmad Laiman alias MASI AMAN itu, menegaskan, kalau memilih pemimpin, sebaiknya pemimpin yang tidak sombong dan tidak menjelek-jelekkan orang lain.

“Pemimpin itu harusnya melayani dan merakyat, pemimpin itu harusnya rendah hati dan tidak sombong, semua itu sudah terlihat jelas dalam diri Ayah Erik (sapaan akrab Muhammad Sinen) selama ia menjabat sebagai wakil walikota 2 Periode,” pungkasnya.

Abner melanjutkan, Ayah Erik adalah sosok yang penuh dengan kepedulian tanpa memandang Agama, Suku dan Ras. Bahkan perhatian Ayah Erik terhadap warga Nasrani juga begitu tinggi. Itu dibuktikan melalui dukungan dan kehadiran Ayah Erik dalam setiap perayaan natal.

Senada disampaikan, Tokoh Masyarakat Desa Galala, Wilce Tatoda, ia mengatakan, Ayah Erik bukan lagi sosok yang asing di mata masyarakat Desa Galala, Ayah Erik adalah pemimpin yang sangat dekat dengan rakyat.

“Sosok pemimpin seperti ini sangat susah dicari, untuk itu ketika Ayah mencalonkan diri sebagai Walikota dan berpasangan dengan Ahmad Laiman, kami tokoh masyarakat di daratan Oba bersepakat mendukung Ayah Erik dan Ahmad Laiman,” tuturnya.

Wilce berharap, jika pasangan MASI AMAN kelak terpilih sebagai Walikota dan Wakil Walikota Tidore Kepulauan, dapat membawa kesejahteraan bagi masyarakat.

Selain dua tokoh tersebut, di kesempatan itu, Imam Masjid Galala, Hi. Andi Musa, juga ikut mendoakan agar pasangan MASI AMAN dapat diamanahkan sebagai pemimpin Kota Tidore Kepulauan.

“Mudah-mudahan bapa Muhammad Sinen dan Ahmad Laiman selalu diberi kesehatan, kekuatan agar dapat mengemban amanah dengan penuh keberkahan dari Allah SWT,” ujarnya.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *