AKSESNEWS.COM, TERNATE – Qisthi Adinegara Putra Sanaky asal sekolah SMAN 1 Kota Ternate berhasil mengambil medali perunggu bidang Ekonomi pada ajang kompetisi Olimpiade Sains Nasional (OSN) yang berlangsung di Bogor, Jawa Barat, Minggu 27 sampai 2 september 2023 kemarin.
Sebelumnya, Qisthi Adinegara Putra Sanaky bersama 9 peserta jenjang SMA/MA didampingi oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Maluku Utara untuk mewakili Maluku Utara berkompetisi bersama 900 peserta dari 38 provinsi di Indonesia.
Setelah melewati berbagai ujian, Qisthi Adinegara Putra Sanaky diumumkan sebagai salah satu juara dari puluhan juara OSN.
OSN 2023 adalah ajang talenta untuk mengidentifikasi serta mengembangkan kompetensi peserta didik SD, SMP dan SMA pada bidang sains.
OSN dihelat oleh Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) yang merupakan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas).
“Kami memberikan apresiasi kepada peserta yang ikut lomba dan juga kepada kepala sekolah dan tenaga pendidik dalam memotivasi anak didik sampai mendapat penghargaan ini, “ujar Kepala Dinas Pendidikan Maluku Utara, Imam Makhdy Hassan melalui keterangan tertulisnya, Sabtu (2/9/23) malam.
Iya berharap, OSN dapat menjadi motivasi bagi siswa yang lain atas penghargaan yang didapat saat ini, “harapnya.
Sementara, Ramli sanaky dan ibu Lestari melalu pesan WhatsApp mengatakan, sebagai orang kami sangat bersyukur atas segala rahmat dan kemuliaan yang diberikan Allah SWT kepada anak kami.
“Kami bangga atas prestasi yang dicapainya. Namun kami berharap pencapaian ini tidak mengendorkan semangat dan kedisiplinan belajarnya tentang berbagai hal karena kami orang tua hanya mendukung saja apa yang menjadi cita-citanya, “tutur Ramli sanaky dan istrinya.
Dia menambahkan, kami sangat berterimakasih kepada Kepala Sekolah, Guru Pembimbing dan Para Guru SMA N 1 atas perhatian nya selama ini. “Tanpa Guru yang memberikan dorongan, kesempatan dan bimbingan tidak mungkin anak kami dapat meraih prestasi saat ini, “akunnya.
Bagi kami begitu masuk gerbang sekolah dan menempuh pendidikan, anak kami adalah anak bagi semua Guru disekolah. Sehingga bagaimana pencerminan anak tersebut disekolah adalah hasil sentuhan Guru sebagai orang tua pendidikannya.
“Prestasi ini tercapai karena anak kami berada di tangan Guru-guru yang tepat dan hebat, “katanya.
Kami juga sangat berterimakasih kepada Bu Titin dan jajaran Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Maluku Utara yang telah memberi pendampingan yang sangat baik dari awal hingga akhir pelaksanaan, “pungkasnya.
Untuk diketahui, Kesembilan peserta dan satu ketua kontingen yang berangkat mengikuti OSN didampingi oleh Kasi Peserta Disidik selaku Ketua Kontingen dan Pendamping Kasie Kurikulum, Ramli Kamaludin, S.Pd.,M.Si. dan Kepala Seksi Peserta Didik Bidang Pembinaan SMA di Maluku Utara, Astitin Andili, S.Sos. (*)