Jelang Nataru, Koperasi Mutiara Mangga Dua optimalkan pelayanan

Maluku Utara185 views

TERNATE – menjelang Natal dan Tahun Baru, Koperasi Mutiara Mangga dua  melalukan pengecekan terhadap fasilitas keselamatan yang berada di setiap armada sped boat rute Ternate-Sofifi, Sofifi Ternate yang berada di pelabuhan semut mangga dua, Jumat (16-12-22).

Pengecekan alat-alat keselamatan ini sebagai upaya memberikan rasa kenyamanan terhadap setiap penumpang yang bepergian menggunakan moda transportasi laut terutama melalui armada semut.

Iklan Hari Anti Korupsi Sedunia, Kepala Biro BPBJ Provinsi Maluku Utara, Abdul Farid Hasan Iklan Ucapan Hari Anti Korupsi Sedunia, Kepala Dinas PPPA Maluku Utara, Musrifah Alhadar,

Ketua Koperasi Mutiara Mangga Dua, Iksan Adam saat ditemui di lokasi pelabuhan mengatakan, jelang natal dan tahun baru tentu akan terjadi lonjakan penumpang karena mengingat pergerakan arus mudik di hari libur sehingga pihaknya melakukan pengecekan terkait alat-alat keselamatan seperti alat pemadam kebakaran, life jacket, kompas, dan pelampung life boi. Apalagi pada bulan Desember ini, cuaca bisa dikatakan kurang kondusif.

“Intinya kami ingin memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat ketika menggunakan jasa transportasi laut, “ungkap Iksan.

Dirinya juga berharap, dengan langkah yang dilakukan ini semoga tidak terjadi sesuatu yang tidak kita inginkan bersama.

“Tujuannya ialah mengoptimalkan pelayanan kepada setiap masyarakat dalam beraktifitas,  “kata Iksan.

Kegiatan ini juga merupakan tindak lanjut dari hsil rapat bersama kepala kantor kesyahbandaran dan otoritas pelabuhan kelas II ternate pada selasa 13 desember 2022 tentang pengendalian transportasi laut selama natal 2022 dan tahun baru 2023. (MS/AN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *