Bahas Dermaga Basarnas, Komisi I DPRD Malut Temui Walikota Tikep

Maluku Utara159 views

AKSESNEWS.COM, TIDORE – Komisi I DPRD Provinsi Maluku Utara (Malut) lakukan kunjungan kerja (kunker) ke Pemerintah Kota Tidore Kepulauan. Kunker Ketua Komisi I DPRD dan rombongan langsung disambut Walikota Tidore Kepulauan Capt. H. Ali Ibrahim di ruang rapat Walikota, Kamis (28/4/22).

Kunker yang dilakukan Pimpinan dan Anggota Komisi I DPRD Malut ini dalam rangka untuk melakukan pembebasan lahan untuk pelabuhan khusus dermaga Basarnas Provinsi Malut yang rencananya akan dibangun di Tidore.

Rombongan yang terdiri dari Wakil Ketua DPRD/ Kordinator Komisi I M. Rahmi Husein, Ketua Komisi I M.Ikbal Ruray, Wakil Ketua Komisi I Feri Leasiwai, Sekretaris Komisi I Amran Ali, Anggota Komisi I Maria Silfi Deyabora Tongo Tongo, Wahda Zianal Imam dan Sugeng Cahyono.

Dalam kunjungan tersebut, Ketua Komisi I DPRD Malut M.Ikbal Ruray menyampaikan, atas nama Pimpinan dan Anggota Komisi I DPRD Provinsi Malut berharap kepada Pemerintah Daerah Kota Tidore Kepulauan membantu menyediakan lahan untuk pelabuhan khusus Dermaga Basarnas Provinsi Malut di Tidore.

“Kami secara teknis akan menyiapkan proposal terkait lahan untuk pelabuhan khusus dermaga Basarnas sehingga kedepannya bisa berjalan dengan lancar, “tutur M. Ikbal Ruray.

Menanggapi hal tersebut, Walikota Tidore Kepulauan mengatakan dirinya sangat siap mendukung terkait pembangunan Dermaga Basarnas, sebagai upaya peningkatan pelayanan SAR. Selain itu, Walikota sudah menyedikan lahan untuk pembangunan Laboratorium Kedokteran Universitas Khairun Ternate.

“Kami siap. Usai lebaran Idul Fitri kami akan melakukan sharing dengan pihak terkait bersama kepala Dinas Perkim untuk mencari lokasi yang tepat. Seperti yang kami lakukan dengan Universitas Khairun Ternate, ”tutup Ali. (rls/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *